Editor’s PickEKONOMIINTERNASIONALKESEHATANLIFESTYLELINGKUNGANNEWSPENDIDIKANTEKNOLOGIUMUM

Dalam Rangka Hari Dharma Karyadhika Imigrasi Dumai Buka Layanan WALK-IN

×

Dalam Rangka Hari Dharma Karyadhika Imigrasi Dumai Buka Layanan WALK-IN

Share this article

DUMAI (Detik12) – Bersempena Hari Ulang Tahun Kementerian Hukum dan HAM atau Hari Dharma Karyadhika yang jatuh pada tanggal 30 Oktober, Kantor Imigrasi Kelas ll TPI Dumai melayani pembuatan paspor dengan mekanisme walk in. Yakni pemohon datang langsung mengajukan permohonan ke kantor pelayanan tanpa melalui pendaftaran online.

Kegiatan yang digelar pada Sabtu (12/10/2019) itu sama seperti tahun sebelumnya dalam upaya meningkatkan mutu layanan. “Pelayanan ini dimaksudkan untuk mempermudah pemohon yang tidak bisa mendaftar secara online dan kuota terbatas bagi 20 pemohon saja,” ujar Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Dumai Gelora Adil Ginting melalui Kepala Kasi Lalulintas dan Ijin Tinggal Dyka Laksana didampingi Kepala Sub Seksi Ijin Tinggal Eko Santoso

Kali ini imigrasi Dumai menyediakan nomor antrian Sebanyak 20 pemohon dari pukul 9 sampai pukul 12.00 WIB. Pelayanan terbuka untuk umum berupa permohonan paspor baru dan penggantian. “Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian sebagai Aparatur Sipil Negara (ASN) untuk membantu dan mempermudah layanan,” lanjutnya.

Dyka menambahkan, saat ini Kantor Imigrasi Kelas II TPI Dumai terus berupaya meningkatkan pelayanan kepada masyarakat dalam mengurus paspor. Terkait syarat-syarat pembuatan atau perpanjangan paspor, harus tetap dilengkapi saat pembuatan.

Mekanismenya, pemohon datang ke Kantor Imigrasi Kelas II TPI Dumai dengan membawa syarat-syarat yang dibutuhkan. Antara lain e-KTP, Kartu Keluarga dan Ijazah/Akta Kelahiran/Buku Nikah.

Pembayaran PNBP paspor dapat dilakukan di bank terdekat di mana saja, kantor pos, ataupun ATM mana saja. Biaya yang di keluarkan Rp 350.000.

“Intinya, membuat papor itu mudah dan kami memastikan kenyamanan layanan pemohon. Kami merencanakan tahun depan akan melakukan renovasi ruangan pelayanan. Tujuannya untuk meningkatkan mutu layanan publik,” tambah Dyka seraya berharap bertambahnya usia Kemenkumham, ASN lebih bersemangat dalam berprestasi dan selalu meningkatkan kinerja.

Pantauan detik12.com di lapangan, sebanyak 20 pemohon yang datang terlihat senang dengan kegiatan ini. Satu per satu peserta mengikuti arahan dari pihak Imigrasi, mulai pencocokan data, pengambilan foto, scan sidik jari, dan lain-lain. (*)

Penulis : Armen Johar

Editor : kambali

Kepada Seluruh Masyarakat, Jika memiliki informasi, dan menemukan kejadian/peristiwa penting, atau pelanggaran hukum, baik oleh warga atau pejabat pemerintah/lembaga/penegak hukum, silahkan mengirimkan informasi ke

Redaksi kami. Merupa narasi/tulisan, rekaman video/suara

ke No telepon/WA: 087839121212