ROHIL, DETIK12.COM — Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Rokan Hilir (Rohil) melakukan penyerahan Bantuan Sosial Tunai (BST) bagi keluarga terdampak Covid-19 berlangsung di Kantor Pos Cabang Bagansiapiapi, Jalan Perwira, Senin 18 Mei 2020.
Kepala Dinas Sosial (Kadissos) Rokan Hilir, dr Junaidi Saleh, M.Kes, di sela pembagian mengatakan penerima bantuan berjumlah 16.657 kepala keluarga (KK) dari seluruh Desa dan Kelurahan yang ada di seluruh Kabupaten Rokan Hilir.
Tahab berikutnya kata Junaidi, lagi, yang belum mendapatkan, pihak Dinas Sosial mengusulkan nama sebanyak 27.864. Nama penerima bantuan yang namanya keluar sebanyak 16.627 KK.
“Jadi ada sekitar lebih kurang delapan ribu penerima lagi yang belum muncul namanya. Mudah mudahan tahap berikutnya nama yang di usulkan akan segera muncul,” imbuhnya.
Junedi mengaharapkan pada tahap pembagian berikutnya semua nama penerima yang di usulkan bisa muncul pada data nama penerima agar pembagian secara merata.
Adapun kriteria penerima Bantuan Sosial Tunai terdampak covid-19 adalah mereka yang tidak pernah sama sekali menerima PKH dan Bantuan Pangan Non Tunai (BNPT), ditambah di luar TKS sekitar 20 ribuan, dilakukan secara serentak di seluruh Kecamatan se Rohil. (man/wan )