EKONOMILINGKUNGANRELIGI

Gereja Khatolik Santotarcisius Terima Bantuan Sembako PT Pelindo 1 Cabang Dumai

×

Gereja Khatolik Santotarcisius Terima Bantuan Sembako PT Pelindo 1 Cabang Dumai

Share this article

DUMAI, Detik12.com – PT Pelabuhan Indonesia (Pelindo) 1 Cabang Dumai, hari ini, Selasa (28/4-2020), kembali menyalurkan bantuan sembako untuk kalangan masyarakat Kota Dumai.

Bantuan sembako kali ini disalurkan ke jemaat gereja Khatolik Santotarcisius Dumai Jalan Datuk Laksamana, Kecamatan Dumai Kota, Kota Dumai, Riua, secara simbolis diterima oleh pengurus gereja.

Deputi General Manager PT Pelindo 1 Cabang Dumai, Jonatan Ginting, melalui humas Syafei, kepada media mengungkapkan, aksi sosial yang dilakukan pihaknya bagian dari kepedulian Pelindo 1 akibat dampak covid 19.

Bahaya covid-19 sampai sekarang ini belum ada titik terangnya sehingga sangat berdampak kepada krisis rantai perekonomian masyarakat umumnya dan khususnya masyarakat yg kategori memiliki sisi ekonomi yang lemah.

Atas kondisi seperti ini sebagaimana menurut gambaran dari Manajemen PT Pelindo 1 yang berada diseluruh lingkungan kerja PT Pelindo 1 baik yang berada di Sumatera Utara, di Riau, di Aceh maupun Kepulauan Riau iku ambil  bagian dan peduli serta membantu masyarakat yg langsung merasakan dampak dari wabah covid 19 sebagaimana khususnya Pelindo 1 Cabang Dumai sudah ikut dalam bagian itu, kata Jonatan Ginting.

PT Pelindo 1 turut bagian dalam menyampaikan beberapa bantuan dengan harapan dan tujuan supaya bisa meringankan masyarakat yg terkena dampak covid 19.

Menurut Syafei yang akrab disapa pak Yopi ini mengatakan, bahwa Pelindo 1 sebelumnya sudah menyalurkan bantuan diantaranya melalui kelurahan, rumah ibadah dan sebagaimana pada hari ini paket bantuan sembako kita sampaikan kepada rumah ibadah Gereja Khatolik yang berada di Jalan Datuk Laksamana, imbuh Yopi.

“Harapan kami para jemaat yang berada di Gereja Khatolik ini bisa merasa ringan dan terbantu. Kalaupun mungkin ini nilainya tidak seberapa tetapi ini adalah bagian kepedulian kami, bagian kepedulian kita bersama dengan harapan dan doa kita semua agar covid 19 ini dapat segera berakhir, karena bagaimanapun apabila ini berlarut larut tentu aktivitas kita juga terbatas yang lambat laun akan menyusahkan kita semua”, terangnya.

Pelindo 1 juga menyampaikan harapannya kepada warga jemaat khatolik agar dapat bersinergi saling bahu-membahu bagaimana  memerangi covid 19 sesuai anjuran pemerintah untuk stay di rumah sementara waktu supaya mata rantai penyebaran covid 19 bisa segera teratasi.

“Khususnya Kota Dumai harapan kita supaya covid ini tidak berkepanjangan dan tidak bertambah lagi baik status PDP, ODP maupun yang sudah positif”, ujar Jonatan Ginting melalui humas, Yopi, sembari menyampaikan ucapan terimakasihnya kepada semua jemaat dan mohon maafnya atas segala kekurangan tetapi kekurangan ini bisa saling kita tutupi sehingga kedepan kita bisa bekerjasama lebih baik, kata Jonatan Ginting lagi disela menyerahkan bantuan sembako sebanyak 100 paket secara simbolis yang diterima langsung oleh Pastur Martinus PR.

Acara simbolis penyerahan bantuan sembako dari Pelindo 1 berlangsung di halaman belakang gereja Khatolik, Jalan Datuk Laksamana, Kota Dumai.

Atas bantuan sembako kepada jemaat gereja Khatolik tersebut, Pastur Martinus PR menyampaikan apresiasinya dan mengucapkan terimakasih banyak kepada Manajemen PT Pelindo 1 Cabang Dumai.

“Terimakasih atas kepedulian manajemen Pelindo Dumai telah berbuat baik turut membantu jemaat gereja atas pemberian 100 paket sembako beras ke gereja kami, semoga Pelindo Dumai semakin maju dan sukses”, ujar Martinus usai menerima paket bantuan.

Penulis : Tambunan

Kepada Seluruh Masyarakat, Jika memiliki informasi, dan menemukan kejadian/peristiwa penting, atau pelanggaran hukum, baik oleh warga atau pejabat pemerintah/lembaga/penegak hukum, silahkan mengirimkan informasi ke

Redaksi kami. Merupa narasi/tulisan, rekaman video/suara

ke No telepon/WA: 087839121212