Berdasarkan informasi yang berhasil dikumpulkan, pertama kali yang menemukan mayat wanita diduga tidak nornal itu adalah seorang warga bernama Manukul Sihombing.
Saat itu, jenazah bertubuh kurus tergeletak tepat di bawah pohon sawit.
Ciri ciri korban saat ditemukan, selain yang telah disebutkan diatas, adalah tinggi badan sekitar 160 cm, kulit hitam, umur kira-kira 40 an tahun, memakai baju kebaya berlengan panjang warna biru muda dan memakai rok warna coklat ada kotak kecil gambar bunga.
Ketetangan dijelaskan saksi bermarga Sihombing selaku centeng Kebun Puskopad, mengaku saat itu dia sedang melakukan monitoring rutin.
Saat menemukan korban tergeletak dan tidak bernyawa lagi berada di bawa pohon sawit, selanjutnya saksi memberitahukan kepada Sekdes Desa Sei Suan.
Selanjutnya temuan itu di laporkan kepada Bhabinkamtibmas Desa Sei Tuan. Berselang beberapa waktu kemudian Tim Inafis dari Polresta Deliserdang tiba di lokasi, untuk melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta mangambil sidik jari korban.
Selanjutnya, korban dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Medan oleh Unit Reskrim Polsek Pantai Labu, untuk dilakukan autopsi.
Kapolsek Pantai Labu Iptu Sopar Sitorus, mengakui kejadian itu dan mengaku masih melakukan penyelidikan.***