Editor’s PickEKONOMIKESEHATANLINGKUNGANPOLITIK

Pjs Bupati Bersama Jajaran Forkopinda ROHIL Tinjau Korban Kebakaran di Panipahan

×

Pjs Bupati Bersama Jajaran Forkopinda ROHIL Tinjau Korban Kebakaran di Panipahan

Share this article

ROHIL, detik12.com — Pejabat sementara (Pjs) Bupati Rokan Hilir, Rudyanto, SH bersama Dinas Sosial (Disnsos) serta rombongan jajaran Forkopinda, Sabtu ( 24/10/2020 ) melakukan peninjauan langsung lokasi korban kebakaran di Jalan Senangin RT 001/RW 003 Dusun Timur, Kepenghuluan Panipahan, Kecamatan Pasir Limau Kapas (Palika), Rokan Hilir, Riau.

Kedatangan rombongan Pj Bupati Rudyanyo ke Desa Panipahan Kepenghuluan Panipahan, di Jalan Senangin RT 001/RW 003 Dusun Timur, Pasir Limau Kapas (Palika) dalam rangka memberikan bantuan sembako kepada warganya yang tertimpa musibah kebakaran yang terjadi pada hari Jumat, 23 Oktober 2020 sekitar pukul 02.30 WIB dini hari, kemarin.

Dalam kesempatan itu Rudyanto juga turut didampingi Kapolres Rokan Hilir AKBP Nurhadi Ismanto, SH.SIK, Kepala Dinas Sosial Rohil HM Junaidi Saleh, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Komunikasi, Informatika dan Statistik (Kadiskominfotik) Rokan Hilir Hermanto, S.Sos, Asisten III Bidang Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Pemkab Rohil Ali Asfar, M.Si, Kasatpol PP Rohil Suryadi, SE.

Kemudian turut hadir, perwakilan dari tokoh masyarakat Tionghoa Panipahan Obak, Kapolsek Panipahan Iptu Boi Setiawan, Kaposramil Panipahan Sersan Mayor Heri Kalman, Datuk Penghulu Panipahan Edi Syahrial.

Rudyanto mengatakan atas nama Pemkab Rokan Hilir dirinya turut mengucapkan belasungkawa yang sedalam dalamnya atas musibah yang telah menimpa 22 kepala keluarga (KK) di Jalan Senangin kemarin, yang memakan 1 korban jiwa meninggal dunia. Bantuan sembako yang diberikan Pemkab Rohil melalui Dinas Sosial (Dinsos) diantaranya adalah beras ukuran 10 kilogram, mie instan, minyak makan, gula pasir, ikan sarden, serta makanan anak.

Kapolres Rohil Nurhadi Ismanto, SH.SIK mengatakan, pihaknya bersama jajaran Forkopimda Rohil yang lainnya sengaja datang untuk melihat kondisi terkini dari para korban kebakaran termasuk kondisi rumah yang terbakar. “Jadi sesuai data ada 22 rumah yang terbakar dan 76 orang yang terdampak dan 1 korban yang meninggal,” kata Nurhadi Ismanto.

Dalam kesempatan itu Nurhadi Ismanto bersama jajaran Forkopimda lainnya mengucapkan turut berdukacita kepada keluarga korban meninggal. Nurhadi juga memberikan bantuan dari Polres serta bantuan dari Kapolda Riau sebab katanya saat melaporkan peristiwa kebakaran, Kapolda Riau perintahkan kepada jajarannya di Polres Rohil turun ke lokasi kebakaran untuk membantu bekerja bakti dimana nantinya ada pembangunan rumah para korban kebakaran personil Polres Rohil ikut membantu membangun, memberikan bantuan kepada korban kebakaran.

“Mudah mudahan dengan bantuan yang kita kirim walaupun tidak seberapa dapat meringankan beban dari korban bencana kebakaran ini. Kita juga mohon bagi masyarakat yang lain mungkin yang mengetahui kejadian ini dan terketuk hatinya silahkan memberikan donasi ataupun bantuan kepada para korban sehingga apabila kita semuanya sama-sama ikut membantu guna meringankan beban mereka,” ujar Kapolres Nurhadi Ismanto, SH.SIK.

Dalam kesempatan itu Pjs Bupati Rokan Hilir Rudyanto, SH beserta rombongan juga memberikan bantuan sembako kepada warga yang menjadi korban angin puting beliung menimpah dua kepala keluarga (KK) berlokasi di Jalan Masjid Raya, Dusun 1 Utara RT006/003 Kepenghuluan Panipahan Darat, Palika.

Usai memberikan bantuan, Rudyanto beserta rombongan menyempatkan diri untuk mengunjungi Posko Covid-19 Bundaran yang berada di Jalan Lintas Panipahan-Labuhanbatu, di Kepenghuluan Panipahan Darat.

Di Posko Covid-19 Bundaran tersebut Pjs Bupati Rudyanto memberikan wejangan kepada para petugas medis agar dapat menjalankan tugasnya dengan sebaik mungkin serta memberikan himbauan kepada masyarakat yang melintas keluar masuk ke Panipahan dengan melakukan cek suhu tubuh dan mencuci tangan dengan sabun yang disediakan oleh petugas Posko Covid-19, sehingga masyarakat terhindar dari paparan Virus Covid-19. (man)

Kepada Seluruh Masyarakat, Jika memiliki informasi, dan menemukan kejadian/peristiwa penting, atau pelanggaran hukum, baik oleh warga atau pejabat pemerintah/lembaga/penegak hukum, silahkan mengirimkan informasi ke

Redaksi kami. Merupa narasi/tulisan, rekaman video/suara

ke No telepon/WA: 087839121212