DUMAI, Detik12.com – Acara Pesta Syukuran Bonataon Punguan Pomparan Raja Silahisabungan dan boru se Kota Dumai yang juga sekaligus diramu dengan acara Ulang Tahun Emas ke 50 tahun punguan marga Silahisabungan berjalan dengan lancar dan suasana semarak.
Pesta Partangiangan Bonataon atau syukuran awal tahun komunitas marga Punguan Silahisabungan dan boru se Kota Dumai digelar di Gedung Oppu Fresbhron, Jalan Pulau Mampu, Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Riau, Rabu (22/3/2023).
Syukuran Bonataon yang dilaksanakan Punguan Pomparan Raja Silahisabungan dan boru ini merupakan momentum untuk menyampaikan ucapan syukur kepada Tuhan yang Maha Kuasa atas berkat-berkat dan kesehatan diterima masing-masing anggota punguan sehingga dapat beranjak dari tahun 2022 ke tahun yang baru tahun 2023.
Pelaksanaan pesta Partangiangan Bonataon Punguan Pomparan Raja Silahisabungan dan boru se Kota Dumai, tahun 2023 ini memang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Dimana acara Pesta Partangiangan Bonataon yang digelar tepat pada hari Rabu 22 Maret 2023 ini sekaligus merayakan Ulang Tahun Emas ke 50 tahun Punguan Pomparan Raja Silahisabungan se Kota Dumai.
Oleh karena itu, mengawali acara pesta Partangiangan Bonataon setelah usai kebaktian dan doa syukuran, panitia Bonataon menyuguhkan Kue Ulang Tahun Unicorn yang dihiasi dan bertuliskan Ulang Tahun Emas ke 50 tahun.
Dan pada saat itu juga, Ketua Punguan Pomparan Raja Silahisabungan Kota Dumai, K. Sinurat br Sumbayak, didampingi Ketua Panitia pelaksana pesta Bonataon, S. Situngkir Br Situmorang dan beberapa mewakili penasehat dan sejumlah utusan melakukan prosesi penyalaan lilin sekaligus menyanyikan nyanyian ulang tahun menandai kalau pesta Bonataon Punguan Silahisabungan Kota Dumai dalam acara itu resmi digelar ulang tahun emas ke 50 tahun.
Pada acara bonataon ini, panitia pesta Punguan Pomparan Raja Silahisabungan dan boru yang jumlahnya berkisar 567 KK, turut mengundang bere Ibabere punguan maroppu-oppu yang berjumlah kisaran 400 KK agar hadir dalam pesta. Demikian Punguan Silahisabungan dari Bukit Kapur maupun punguan Silahisabungan dari Kecamatan Sungai Sembilan, juga turut diundang sehingga membuat keramaian gedung pesta semakin semarak.
Walau beragam marga dalam punguan, namun semuanya di ikat tali kasih persaudaraan dalam satu saudara dan marga Punguan Pomparan Raja Silahisabungan boru dan bere ibabere sebagaimana yang diangkat dalam tema pesta Bonataon ini “Idama, Denggannai dohot sonang nai molo pungu sahundulan angka na marhahamaranggi, ai disido diparbagabaga Jahoba pasu-pasu, hangoluan sahat ro di salleng-lelengna” (Psalmen 133 : 1-3).
Oleh karena itu, Pdt R. Napitupulu br Silalahi, dalam pesan kotbahnya mengangkat dari Psalmen 133 : 2-3, dengan lebih menekankan agar para anggota Punguan Pomparan Raja Silahisabungan rindu akan kasih persatuan dan kesatuan persaudaraan yang saling menghormati cinta damai sesama anggota punguan sebagaimana sudah di ikat dan diperjanjikan dengan Petuah atau pesan Raja Silahisabungan pada “Poda Sagu-sagu Marlangan” guna mengikat hubungan kekerabatan antar saudara marga Silahisabungan.
Dalam Poda Sagu-sagu Marlangan yang dipesankan Raja Silahisabungan terhadap anaknya 8 (delapan) saudara, yakni menyebut :
1. Ingkon Masihaholongan ma hamu sama hamu ro di pomparanmu, sisada anak sisada boru na so tupa masiolian, tarlumobi Pomparan mu na pitu dohot Pomparan ni si Raja Tambun on.
2. Ingkon Humolong rohamu na pitu dohot Pomparan mu tu boru Pomparan ni anggimu Si Raja Tambun on, suang songoni nang ho Raja Tambun dohot Pomparan mu Inkon humolong roham di boru Pomparan ni haham na pitu on.
3. Tongka dohonon mu na ualu naso saama saina hamu tu pudian ni ari.
4. Tongka pungkaon muna bada manang salisi tu ari na naeng ro.
5. Molo adong parbadaan manang parsalisihan di hamu, ingkon sian tonga-tonga mu masi tapi tola, sibahen umum na tingkos naso jadi mardingkan, jala naso tupa halak na asing pasaehon. Demikian amanah Poda Sagu-sagu Marlangan tersebut.
Karenanya, Pdt R. Napitupulu br Silalahi didampingi Pdt Lisna Saragih STh ny Tambunan, kepada hadirin punguan Silahisabungan dalam acara pesta Partangiangan Bonataon tersebut kembali menaruh harapannya agar antar sesama anggota punguan bersatu, saling menghormati dan saling menyayangi.
Sementara itu, dalam tahapan acara Bonataon sebelum bergulir pada sesi manortor, panitia pelaksana pesta Bonataon juga mempersiapkan Ulos bordir bertuliskan Ulang Tahun Emas ke 50 Tahun Punguan Pomparan Raja Silahisabungan di uloskan kepada penerima Ulos sebanyak 40 orang.
Usai penyerahan Ulos yang sengaja dibordir tersebut, protokol pesta S. Tambunan Br Sirait (pak Rut) melanjutkan sesi acara manortor diawali dari tortor penasehat punguan.
Pada sesi awal acara manortor penasehat, ada ke unikan menarik disuguhkan oleh panitia pelaksana pesta bonataon yakni soal pembagian nomor undian doorprize yang hadiahnya cukup fantastis dan menarik dengan hadiah pertama satu unit Kulkas satu pintu dan sejumlah hadiah menarik lainnya.
Dimana saat hadirin datang manortor untuk mangolop-olopi penasehat, panitia pun menyuguhkan satu helai nomor undian doorprize ke setiap orang yang datang manortor untuk mangolop-olopi sehingga membuat daya tarik untuk maju manortor berulangkali hingga tortor penasehat sebagai tortor perdana memakan waktu lebih kurang setengah jam baru selesai.
Tidak ketinggalan kepada anak punguan yang berprestasi disekolah masing-masing mulai juara 3, 2 dan juara 1, baik SD, SMP maupun SMA, panitia dan pengurus harian punguan memberikan hadiah sipalasroha (sagu hati) dengan jumlah nilai berpariasi.
Tujuan uang sagu hati diberikan kepada anak berprestasi tersebut guna memotivasi dan mendorong anak-anak lebih giat untuk belajar agar yang belum memperoleh ranking kedepannya dapat diraih dan yang sudah memperoleh ranking untuk mempertahankannya.
Kemudian dipenghujung acara pesta usai sesi tahapan manortor yang diselingi undian doorprize dan perkenalan anggota baru, panitia Natal 2022 dan bonataon punguan Silahisabungan tahun 2023 dari punguan Tungkir Raja, secara simbolis menyerahkan tongkat estafet kepanitiaan Natal 2023 dan bonataon 2024 kepada punguan Sondi Raja yang diserahkan oleh Ketua Umum Punguan Raja Silahisabungan dan boru Kota Dumai, K.Sinurat br Sumbayak didampingi Wakil Ketua Umum, A. Tambunan br Lubis dan Sekretaris Umum, H. Tambunan br Hutapea serta bendahara umum, J. Nainggolan br Tambun.**