Detik12.com-Dumai-Satpol PP Kota Dumai melakukan razia terhadap sejumlah hiburan malam yang masih buka melebihi jam operasional yang sudah di tetapkan Perwako.Sabtu(07/07/2019).
Hampir setiap minggu satpol PP Dumai pelaksanaan patroli rutin, namun puluhan warnet dan kafe, bilyard di Dumai tetap membandel dan beroperasi di luar ketentuan.
Kasat pol PP Dumai Bambang Wardoyo ketika dikonfirmasi di lapangan menjelaskan.
” ya intinya pihak kita sudah berbuat, yang kami harapkan pihak hiburan mentaati dan saling menghargai,” ujar kasat.
“Sebenarnya dengan personil yang terbatas sampai saat ini pihak kita (satpol) masih tetap melakukan patroli rutin, dan kita juga sudah mengajukan penambahan personil angota, kita mengajukan penambahan 100 personil (Honor) di 2020 ini,” tambah beliau.
Bambang mengimbau para pengusaha agar mematuhi peraturan yang ada, dan bisa saling menghargai, apa lagi usaha-usaha yang beroperasi melebihi jam operasional di Dumai.**
Armen j