DUMAI, Detik12.com – Walikota Dumai, H. Paisal, SKM, MARS, menghadiri acara Kick Off Program Bantuan Rumah Swadaya Dana Alokasi Khusus (DAK) yang diprakarsai oleh Pemerintah Kota Dumai Tahun 2021.
Program rumah swadaya dari anggaran DAK tersebut ditempatkan di dua kecamatan, yakni di Kecamatan Dumai Barat maupun Kecamatan Dumai Selatan, Kota Dumai, Jumat (30/7-2021).
Fauzi Efrizal, S.Sos, M.Si selaku Plt. Kepala Dinas Perumahan dan Permukiman Kota Dumai dalam laporannya mengatakan, kegiatan Rehab DAK Perumahan Swadaya diprioritaskan untuk perbaikan “ALADIN” ( Atap, Lantai, dan Dinding).
“Total rehab rumah Swadaya dari dana DAK ada 75 rumah yang tersebar di 2 kecamatan dan 4 kelurahan (Kelurahan Pangkalan, Simpang Tetap Darul Ichsan, Mekar Sari, dan Bukit Datuk) dengan total bantuan Rp 1,5 Miliar,” imbuh Fauzi Efrizal S.Sos. M.Si.
Menurut Fauzi Efrizal menjelaskan lebih rinci, bahwa soal program rehab rumah swadaya dari anggaran DAK sudah di tentukan oleh Ditjen Perumahan Kementrian PUPR RI melalui Juknis.
“Bantuannya yaitu bantuan uang. Masing-masing penerima bantuan di buatkan rekening untuk kemudian di cairkan dari kas daerah sebesar 20 juta/penerima bantuan, dengan rincian 17,5 juta untuk material, 2,5 juta untuk upah,” ujar Fauzi.
Fauzi Efrizal juga menambahkan bahwa yang menerima bantuan adalah warga Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), dan dikegiatan ini masyarakat di wajibkan untuk swadaya.
“Program ini selain bergantung dengan dana bantuan, juga diharapkan swadaya dari masyarakat. Bentuk swadaya bisa berupa uang, material bangunan, maupun tenaga. Alhamdulillah swadaya masyarakat cukup tinggi sehingga rumah yang akan di rehab ini nantinya representatif dengan output rumah layak huni yang sehat dan aman,” tambahnya.
Sementara itu, Walikota Dumai, H. Paisal SKM MARS, dalam sambutannya berharap, program bantuan rehab rumah Swadaya dapat dikontrol dengan baik oleh pihak terkait dari Dinas Perkim Dumai, Bank Riau Kepri, kelurahan dan LPMK, baik dari segi transparansi pendanaan dan pembangunannya, harap Walikota Dumai.
“Tidak hanya sekedar membangun, kami berharap dari Bidang Perumahan Dinas Perkim Kota Dumai turut memantau dari sisi kesehatan dan sanitasinya, dengan begitu rumah tersebut sehat dan nyaman bagi para penghuninya,” pinta Paisal.
Dalam acara program penyerahan rehab rumah Swadya tersebut turut hadir Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setdako Dumai, H. Syahrinaldi, S.Sos, M.Si, Kabid Perumahan Dinas Perkim Dumai, Lurah Simpang Tetap Darul Ichsan beserta tokoh masyarakat.
Penulis : Tambunan
Sumber : Diskominfo