Detik12.com- DUMAI – Pusat perbelanjaan modern terbesar dan terlengkap di Kota Dumai segera dibuka dengan nama Citimall Dumai. Pembukaan Citimall Dumai dijadwalkan pada tanggal 20 Desember 2019 oleh walikota Dumai Drs H Zulkifli AS MSi.
Walikota Dumai Drs H Zulkifli AS MSi didampingi Asisten II Setdako Dumai Syahrinaldi, Kepala DPMPTSP Dumai Hendri Sandra SE, Kepala Diskominfo Dumai Muhammad Fauzan dan jajarannya meninjau proges pembangunan Citymall di Jalan Bukit Datuk Lama Kecamatan Dumai Selatan, Rabu (27/11).
Kedatangan walikota disambut Erwanto pengelola Citymal Dumai. Erwanto lalu mengajak walikota dan rombongan meninjau beberapa tenan yang sudah selesai dikerjakan seperti Matahari, food court dan tenan lainnya, termasuk meninjau berbagai fasilitas toilet, musholla, dan ruang khusus menyusui bagi ibu-ibu.
“Progesnya sudah diatas 98 persen, kini tengah mempersiapkan prosesi openning yang rencananya akan dilaksanakan 20 Desember 2019.” Kata walikota
Disela-sela meninjau proges pembangunan Citymall, walikota mengaku bangga Dumai sudah punya mal yang megah dan tentunya akan menjadi kebanggaan bagi masyarakat Dumai.
“Kita dukung keberadannya, Mal megah ini akan menjadi kebanggaan masyarakat Dumai, sebab kehadirannya sudah lama dinanti.” Kata walikota
Keberadaan Mal juga menjadi tanda bahwa investor percaya berinvestasi di Dumai. Terangnya
Selain menjadi pusat belanja modern, kehadiran Mal juga diharapkan bisa serap tenaga kerja lokal dan penambahan pendapatan daerah.
“Kebijakan pemerintah memberikan izin pembangunan Mal di Kota Dumai tentunya melalui berbagai pertimbangan dan kajian. Salah satunya penyerapan tenaga kerja lokal, bahkan yang paling penting bisa menambah pendapatan daerah melalui PBB, pajak restoran dan PAD dari sumber lainnya.” Harap walikota
Terakhir walikota berharap
kedepannya citimall akan membawa kemajuan bagi Kota Dumai. “Tentunya kita berharap city mall akan membawa kemajuan bagi Kota Dumai.” Pungkasnya
Erwanto pengelola Citymal mengatakan proges pembangunan City Mal Dumai secara keseluruhan sudah 98 persen.
“Progresnya sudah 98 persen, saat ini kami tengah menggesa finishing dan mempersiapkan prosesi openning Mal yang rencananya akan kami laksanakan 20 Desember 2019 mendatang.” Ungkapnya
Kini kami sedang dalam tahap penyelesaian interior, koneksi listrik, serta pengecekan fasilitas-fasilitas yang ada di mall seperti lift, ac dan juga escalator, hingga perapian akses parkir. Kami berharap pada tanggal 20 Desember nanti, Citimall Dumai sudah mulai dapat beroperasi, aman dan nyaman untuk melayani para pengunjung.
Berbagai tenant yang akan mengisi pusat perbelanjaan ini antara lain Matahari Depertment Store, Farmer’s Market, Optik Seis, Jco, Breadtalk, Richeese Factory, Ace Hardware, Miniso, Janji Jiwa, Cinema XXI, dan masih banyak lagi.
“Beberapa gerai ini sedang dalam proses fitting out dan akan segera buka dalam satu hingga tiga bulan ke depan.
Adapun gerai yang akan buka bersamaan dengan pembukaan Citimall Dumai antara lain, Matahari Department Store, CFC, Mokko, Roti O’, KHU Fashion, N Crapes, Tenten Bakery, Narojo Watch and Jewelry, dan juga Pesha Kosmetik, dan wahana bermain anak Fun World.” Tutupnya.